Figure Blog

3 Tips Manfaatkan Customer Service untuk Bikin Penjualanmu Makin Tokcer!

1 Nov 2023

Customer service identik dengan membantu pelanggan dan menangani komplain mereka.

Tapi, apa jadinya kalau customer service juga bisa dilihat sebagai metode yang baik untuk mendongkrak penjualan?

Faktanya, kini customer service bisa digunakan secara tidak langsung untuk bikin penjualan kamu meroket. Apa saja yang bisa kamu lakukan untuk meraih penjualan yang lebih baik lewat customer service?

3 Tips Manfaatkan Customer Service untuk Bikin Penjualan Makin Tokcer!

1. Lakukan Upselling yang Relevan

Kamu perlu memahami bahwa setiap interaksi dengan pelanggan, baik melalui live chat, telepon, atau pertemuan langsung menyimpan peluang yang mesti kamu manfaatkan dengan baik, yakni upselling.

Kalau pelangganmu mengeluhkan mengenai kendala di produk yang dibelinya, kamu bisa menawarkan beberapa opsi seperti perbaikan atau servis, menyediakan upgrade produk, sampai penawaran produk lain yang serupa yang mungkin bisa membantu.

Namun, penawaran seperti ini bisa tergolong tricky karena kamu dianggap hanya fokus pada mencari untung dari pelanggan saja. Oleh karenanya, kamu mesti bisa memberitahu atau menyampaikan kepada pelanggan dengan cara dan pendekatan yang solutif.

2. Lengkapi Informasi di Halaman Bantuan

Halaman bantuan yang baik adalah halaman bantuan yang benar-benar membantu dan informatif. Artinya, halaman ini harus mampu memberikan jawaban dan solusi atas setiap keinginan dan permasalahan pelanggan sehingga keduanya dapat terpenuhi dan terjawab.

Kalau halaman bantuan kamu masih menyediakan informasi yang kurang lengkap atau belum jelas, ada baiknya kamu mulai melengkapi halaman bantuan kamu dengan informasi dan tools yang berguna.

Kamu bisa menggunakan tooltip untuk memberikan informasi tambahan untuk informasi utama yang kurang jelas. Gunakan visual berupa grafik atau bagan untuk memberikan detail lebih untuk informasi tertentu. Semakin lengkap informasinya, semakin mudah pelangganmu memahaminya.

Efek dari ini jelas tergolong jangka panjang: Ketika pelanggan bisa memperoleh informasi yang jelas secara konsisten dari halaman bantuanmu, mereka akan tetap nyaman untuk berhubungan dengan usahamu. Dampaknya, loyalitas jangka panjang bisa dijaga dengan baik.

3. Sebarkan Survei Berhadiah

Survei bukan hanya bisa dilihat sebagai media interaksi dengan pelangganmu, tetapi juga sebagai cara usahamu menjaga pelangganmu tetap setia sekaligus mendongkrak penjualan.

Walaupun terdengar aneh, faktanya survei yang kamu berikan untuk pelangganmu akan memungkinkan kamu untuk mengetahui apa yang pelanggan inginkan dan harapkan dari usahamu.

Dari setiap masukan dan saran, kamu bisa memperoleh ide untuk meningkatkan kualitas produk, layanan, sekaligus mendapatkan ide produk baru yang bisa dikembangkan di masa depan yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan.

Ketika pelanggan didengarkan dan diwujudkan keinginannya, mereka akan semakin setia dengan usahamu dan terus memiliki keinginan untuk membeli produkmu.

Kesimpulan

Customer service tidak boleh dilihat hanya sebagai cara komunikasi dan menjalin hubungan dengan pelangganmu saja. Customer service juga merupakan sebuah cara mendongkrak penjualan dalam usahamu.

Dengan 3 cara di atas tadi, kamupun bisa memanfaatkan customer service untuk meraup lebih banyak penjualan.

Contact Us