Figure Blog

5 Tools Google Terbaik untuk Membantumu Kembangkan Usahamu!

25 Sep 2023

Untuk kamu yang punya usaha sendiri, terlebih lagi seorang solopreneur, kamu tentu tidak bisa hanya mengandalkan diri sendiri atau para pegawaimu yang jumlahnya baru sedikit. Kamu butuh mengandalkan teknologi seperti yang diberikan Google.

Lebih dari sekadar perusahaan yang fokus pada mesin pencari, Google kini telah menjelma jadi penyedia tools penting untuk berbagai kebutuhan usahamu. Lewat berbagai tools Google berikut ini, dari mulai marketing sampai kebutuhan operasional, kamu bisa bawa usahamu selangkah lebih maju!

5 Tools Google Terbaik untuk Membantu Kembangkan Usahamu!

1. Google Business Profile

Tools pertama mungkin kamu sudah tidak asing lagi. Tools atau aplikasi yang sebelumnya diberi nama Google My Business ini disediakan Google untuk mendaftarkan atau listing usahamu ke dalam Google Maps.

Kamu bisa memasukkan berbagai informasi yang dibutuhkan pelangganmu, seperti nomor telepon usaha, jam operasional, informasi toko, foto tempat dan produk, sampai dengan menampung review pelanggan yang masuk.

Tersedianya informasi ini memungkinkan orang-orang yang mencari usahamu dengan lebih mudah dan meningkatkan awareness orang-orang yang belum mengetahui soal usahamu.

Menariknya lagi, kamupun bisa berinteraksi dengan pelangganmu lewat fitur chat yang Google sediakan dan merespon review masuk. Tidak hanya hal ini memudahkan marketing usahamu, tetapi juga membantu menjaga hubunganmu dengan pelanggan dan calon pelangganmu.

2. Google Trends

Satu lagi tools gratis dari Google untuk memudahkan pemasaran usahamu: Google Trends.

Tools ini sejatinya adalah sebuah situs sederhana untuk membantumu mencari berbagai peristiwa, ide, sampai produk yang sedang hangat di pasaran. Semua tren ini ditemukan berdasarkan apa yang orang-orang cari di Google.

Lewat Google Trends, kamu bisa coba riding the wave dengan mengikuti tren-tren yang sedang naik atau mencoba mencari tren yang berpotensi akan naik. Selain itu, kamupun bisa mencari ide produk untuk pengembangan produkmu ke depannya.

Kalau kamu sedang mentok akan ide atau tren, Google Trends akan sangat bisa diandalkan.

3. Google Ads

Punya sedikit modal yang bisa disisihkan untuk marketing? Google menyediakan aplikasi Google Ads yang bisa membantumu memasang iklan langsung di mesin pencari Google.

Cara kerjanya sederhana: Kamu bisa memilih beberapa keywords yang benar-benar mewakili apa usahamu dan membuat headlines berdasarkan keywords tersebut. Selanjutnya, iklanmu akan muncul di halaman pencarian apabila ada orang yang melakukan pencarian dengan kata kunci yang serupa dengan apa yang kamu pasang di iklanmu.

Kunci keberhasilan dalam menjalankan google ads terletak pada pemilihan kata kunci yang tepat dan merangkai kalimat iklan yang sesuai pula. Semakin sesuai isi iklan, keywords, dan kata kunci pencarian orang lain, maka iklan tersebut akan bisa menyasar orang yang tepat.

4. Google Drive

Dalam mengelola usaha, seringkali kamu harus mengurus berbagai dokumen yang berkaitan dengan operasional, finansial (Kuitansi dan tagihan), sampai dengan legalitas dan perizinan dan kamu butuh ruang penyimpanan yang melimpah.

Tapi tenang, kamu tidak akan butuh banyak-banyak laci atau lemari lagi. Kamu cukup pakai Google Drive yang punya cloud storage dengan ruang melimpah. Semua dokumen penting yang perlu kamu buat dan butuhkan semuanya bisa kamu akses dengan mudah dalam satu aplikasi!

5. Google Sheets

Akuntansi jadi hal yang krusial dalam mengelola usahamu. Namun, beberapa aplikasi atau software khusus akuntansi mungkin terasa terlalu rumit dan mahal untuk kamu, terlebih untuk kamu yang baru mulai usaha kecil-kecilan.

Bila itu kendalamu, ada Google Sheets yang begitu praktis untuk digunakan. Tersedia juga berbagai format dan template untuk berbagai kebutuhan dokumen kamu, seperti untuk keuangan.

Kesimpulan

Mengelola usaha kini tidak pernah semudah di zaman sekarang. Meski memang ada tantangannya tersendiri, namun ketersediaan beragam tools dari berbagai layanan, salah satunya dari Google, membuat kamu bisa lebih mudah mengatur apa saja kebutuhan usahamu dan jadi lebih baik ke depannya.

Contact Us