Figure Blog

Manajemen Katalog: Kunci Sukses dan Lancar Jualan Online di Ecommerce

23 Oct 2023

Sama seperti saat berjualan secara ritel atau melalui toko fisik, berjualan secara online memerlukan manajemen di setiap aspeknya.

Salah satu proses manajemen yang perlu kamu jalani dalam berjualan online adalah manajemen katalog produk yang tersedia.

Lantas, apa itu manajemen katalog, dan mengapa kamu harus melaksanakannya?

Apa itu Manajemen Katalog?

Manajemen katalog adalah sebuah proses manajemen di mana sebuah usaha mengelola dan mengatur semua informasi produk yang ditampilkan kepada pelanggan, seperti deskripsi, gambar, harga, sampai jumlah persediaan yang tersisa di gudang.

Manajemen katalog diterapkan untuk memastikan setiap produk kamu tersedia dan mudah ditemukan oleh pelanggan serta setiap informasinya tetap up to date sesuai kondisi terbarunya.

Seberapa Penting Manajemen Katalog saat Jualan Online?

1. Meningkatkan Produktivitas

Dengan katalog yang dikelola dengan baik dan jelas, kamu bisa memastikan produkmu tetap tersedia dan bisa dibeli oleh pelanggan. Kamupun bisa melakukan restocking dengan lebih cepat dan mudah agar pelanggan tidak kehabisan produk untuk dibeli.

Alhasil, kamu bisa menghemat waktu yang kamu punya untuk fokus ke berbagai kepentingan lain dalam usahamu.

2. Mendongkrak Kepuasan Pelanggan

Katalog produk yang diatur dengan baik dan informasi yang detail akan sangat membantu pelanggan dalam proses belanjanya.

Bayangkan kalau ada informasi produk tidak diperbarui atau ada produk habis yang masih ditampilkan di halaman produkmu. Hal-hal seperti inilah yang bisa memperburuk pengalaman belanja pelanggan dan bikin pelanggan tidak puas.

3. Memudahkan Pencarian Produk

Manajemen katalog akan sangat mempermudah kamu yang berjualan di online store atau di Internet. Pasalnya, produk atau tokomu bisa lebih mudah ditemukan pelanggan, terlebih lagi kalau kamu mencantumkan keyword atau frasa yang tepat untuk produk dan tokomu.

Misalnya, kalau kamu menjual streetwear, kamu bisa menggunakan keyword yang berkaitan dengan streetwear di dalam website atau halaman tokomu. Dengan mengetik kalimat atau kata yang berhubungan dengan produk ini, pelanggan bisa menemukanmu dengan cepat.

Tips Meningkatkan Kualitas Manajemen Katalog Usahamu

1. Periksa Persediaan Produk secara Rutin

Kunci dari manajemen katalog yang lancar adalah pemeriksaan persediaan produknya secara rutin.

Kamu bisa melakukan inventory audit untuk memeriksa jumlah persediaan dari setiap produk yang ada dan membandingkannya dengan data yang kamu miliki. Bila ada selisih yang lebih atau kurang, segera selidik penyebabnya.

Kamu bisa menggunakan Onstock untuk menemani dan membantu proses pemeriksaan persediaanmu secara berkala. Dengan sistem yang real time dan bisa diandalkan, inventory audit jadi jauh lebih menyenangkan!

2. Buat Deskripsi Produk yang Detail

Katalog dari setiap produkmu haruslah didampingi informasi yang detail dan dibutuhkan oleh pelanggan.

Oleh karenanya, kamu harus menjelaskan segala hal yang berkaitan dengan produkmu, mulai dari spesifikasi, fitur, sampai keunggulan produkmu dibandingkan dengan produk lain.

Kesimpulan

Mengelola katalog produk saat berjualan online adalah aktivitas yang, meskipun terjadi di balik usahamu, sangat krusial dalam keseluruhan proses usahamu.

Dengan manajemen katalog yang solid, proses usaha jadi lebih rapi dan pengalaman pelangganpun jadi lebih baik.

Contact Us