Figure Blog

Memilih Bahan Baku untuk Produksi: 5 Tips Mudah Melakukannya

13 Mar 2024

Memastikan produk yang berkualitas dimulai dengan mencari bahan baku yang berkualitas pula. Ibarat memasak, bila kamu dilengkapi dengan bahan baku yang memang sudah lezat dan berkualitas dari awal, maka tugasmu sebagai koki akan lebih mudah dalam meracik masakan.

Namun, proses mencari bahan baku berkualitas mungkin tidak akan selesai dalam semalam. Tapi setidaknya, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mempermudah tugasmu dalam mencari bahan baku produksi yang berkualitas tinggi!

5 Tips Mudah Memilih Bahan Baku untuk Produksi

1. Cari Tahu Spesifikasi yang Dibutuhkan

Untuk mulai mencari bahan baku produksi yang berkualitas, mulailah dengan mencari tahu spesifikasi bahan baku untuk produkmu.

Spesifikasi diperlukan sebagai panduan untuk mencari bahan baku yang kamu butuhkan. Spesifikasi bisa bermacam-macam, mulai dari dimensi bahan baku, jenis bahan baku, sampai dengan kelebihan dan kekurangan bahan baku.

Bila kamu membutuhkan bahan baku yang belum kamu ketahui sama sekali, spesifikasi bahan baku akan sangat membantumu mengenal bahan baku tersebut.

2. Tentukan Prioritas untuk Produksi

Setelah tahu bahan baku apa yang dibutuhkan dan spesifikasi lengkapnya, saatnya menentukan prioritas bagi produkmu sebelum lanjut ke tahap produksi.

Kamu harus menentukan apa yang ingin kamu prioritaskan sebagai nilai jual atau daya tarik dari produkmu. Menentukan hal tersebut akan membantumu menentukan bahan baku seperti apa yang akan kamu butuhkan.

Kalau kamu ingin produk yang punya daya tahan fisik yang solid, kamu harus mencari bahan baku untuk kemasan atau rangka yang kuat juga. Kalau kamu ingin produk yang nyaman digunakan, kamu harus cari tahu bahan baku yang bisa menunjang kebutuhan tersebut.

Idealnya, sebuah produk bisa berkualitas dari segala segi, tapi terkadang kamu harus realistis akan kebutuhan produkmu dan tidak bisa serta-merta menginginkan semua bagian produkmu berkualitas tinggi.

3. Uji Coba Berkali-kali

Ketika kamu sudah punya berbagai bahan baku yang kamu butuhkan, saatnya memulai uji coba produksi.

Uji coba ini tidak bisa hanya sekali atau dua kali saja karena dalam prosesnya, kamu akan menemukan kekurangan di sana dan sini mengenai daya tahan produk, performanya, sampai dengan malfungsi.

Oleh karenanya, uji coba rutin ini diperlukan untuk membantu mengetahui kekurangan dari setiap bahan baku yang digunakan sampai kamu bisa menemukan bahan baku yang pas dan saling mendukung satu sama lain dalam sebuah unit produk.

4. Biarkan Pelanggan Memberi Masukan

Setelah pengujian, kamu akan mulai paham bahan baku yang kamu gunakan dan kualitasnya. Namun, kamu tetap butuh masukan dan pemahaman pelanggan saat mencoba produkmu.

Kamu perlu menargetkan beberapa orang yang masuk ke dalam target pasarmu untuk menggunakan produkmu. Minta mereka untuk memberi kritik dan masukan mengenai bahan baku dari produkmu.

Tanyakan pendapat mereka tentang bahan baku produkmu dan apakah bahan baku tersebut bisa memengaruhi produkmu dari segi penampilan, performa, dan ketahanan sehingga kamu dapat gambaran lebih jelas tentang bahan baku yang digunakan.

5. Diskusikan dengan Orang yang Tepat

Kalau kamu tidak terlalu paham tentang bahan baku produksi, kamu bisa bertanya ke ahli atau orang-orang yang memang mengerti bahan baku yang ingin kamu gunakan.

Kamu bisa bertanya langsung ke produsen bahan baku dan cari tahu perbandingan dari ciri dan karakteristik setiap bahan baku. Selain itu, kamu bisa menemukan kelebihan dan kekurangan setiap bahan baku sebelum melanjutkan ke tahap produksi.

Kesimpulan

Meski jadi proses yang panjang, 5 tips di atas siap mempermudah pekerjaanmu dalam mencari dan memilih bahan baku untuk produksi. Sekali kamu bisa mendapatkan bahan baku yang sesuai untuk setiap kebutuhan produksimu, kamu tidak perlu khawatir lagi soal produk kamu ke depannya!

Contact Us