Figure Blog

Mengenal Product-Market Fit: Apa itu dan 3 Cara Meraihnya untuk Usahamu!

11 Nov 2022

Dunia bisnis terus berubah. Pasar terus berkembang.

Sebagai pemilik usaha, adalah sebuah tantangan untuk benar-benar mampu menyasar target pasar yang tepat dan membuat produk yang tepat untuk mereka alias mencapai product-market fit.

Namun, apa itu product-market fit? Apa yang akan terjadi ketika kamu mampu meraih product-market fit? Dan bagaimana untuk meraih kondisi product-market fit?

Mengenal Product-Market Fit

Product-Market Fit adalah suatu kondisi yang menggambarkan bahwa suatu produk mampu memenuhi dan memuaskan kebutuhan pasar.

Dalam kondisi ini, pelanggan bukan hanya puas dengan kebutuhan pasar, tetapi juga memiliki kecenderungan untuk membagikan informasi dan menceritakan produk tersebut ke orang lain.

Meraih product-market fit adalah satu langkah awal yang krusial dalam bisnis.

Pasalnya, ketika suatu usaha atau bisnis mampu meraih product-market fit, artinya produk yang dijualnya bisa cocok dengan kebutuhan pasar dan usaha tersebut akan mampu bertumbuh dan berkembang lebih jauh lagi.

Di samping itu, ketika meraih product-market fit, suatu usaha atau bisnis mampu memperoleh banyak masukan dan ulasan yang bermanfaat untuk modal pengembangan produknya ke depannya.

Bagaimana Meraih Product-Market Fit untuk Usaha Kamu?

1. Kenali Target Pasarmu

Langkah pertama untuk meraih product-market fit adalah dengan fokus dalam melakukan riset pasar demi mengenali siapa target pasarmu yang utama.

Mengenali target pasarmu berarti mengenali identitas mereka secara umum hingga perilaku dan kondisi ekonomi mereka. Di samping itu, riset pasar yang detail akan membantu kamu benar-benar mengetahui apa yang dibutuhkan target pasarmu.

Saat kamu punya informasi lengkap tentang apa yang menjadi kebutuhan dan keinginan mereka, kamu bisa punya gambaran tentang produk yang tepat untuk mereka.

2. Perkuat Unique Value Proposition

Saat kamu punya gambaran dan siap untuk membuat produk untuk menjawab kebutuhan pelanggan, jangan lupa tonjolkan apa yang membuat produk kamu berbeda dan stand out dari berbagai produk serupa yang ada di pasar.

Kuatkan terlebih dahulu keunikan atau unique value proposition kamu. Hanya dengan begitu, produk akan punya daya saing dan daya tarik tinggi serta bikin pelanggan lebih cenderung tertarik membeli produkmu dibandingkan produk serupa.

3. Manfaatkan Customer Service

Customer service bukan hanya sekadar layanan yang memungkinkan kamu mengakomodasi dan menjawab keluhan pelanggan saja.

Customer service adalah sumber referensi, inspirasi, dan masukan untuk usahamu.

Melalui customer service, kamu bisa mendengarkan dan menampung komplain dan kritik yang pelanggan punya soal produk kamu.

Dari semua komplain dan kritik yang kamu terima, kamu bisa mempelajari dan mengolahnya sebagai bahan masukan untuk pengembangan produk sehingga produkmu jadi semakin lengkap dan terpoles.

Riset Pasar dan Produk

Sumber: Freepik.com

Contoh Product-Market Fit di Indonesia

Salah satu contoh product-market fit yang menarik di Indonesia adalah Bobobox.

Startup yang dikenal lewat produk sleeping pod berteknologi ini bisa jadi referensi kamu untuk mampu meraih product-market fit.

Pasalnya, Bobobox betul-betul memperhatikan kebutuhan pasar akan penginapan yang nyaman dengan fokus kualitas tidur tamu yang lebih baik namun dengan harga yang ramah kantong.

Di samping itu, Bobobox juga menyediakan produk lain seperti Bobocabin yang diperuntukkan untuk orang-orang yang ingin menginap di tengah alam.

Bobocabin ini pun diluncurkan selama pandemi agar orang-orang dapat berlibur dengan nyaman dan terisolir dari dunia luar dengan tenang.

Menariknya lagi, ketika penginapan konvensional memiliki layanan yang konvensional pula, Bobobox memilih untuk mengedepankan teknologi dalam penginapannya.

Aspek ini pun menjadi unique value proposition dari Bobobox.

Kehadiran teknologi seperti bluetooth speaker, lampu warna-warni yang bisa diatur dengan bebas, ambient sounds untuk menemani tidurmu, hingga kunci kamar QR code membuat Bobobox mampu memberikan pengalaman menginap dan tidur yang unik bila dibandingkan penginapan lainnya.

Contact Us