Figure Blog

Space Utilization: Metode Jitu Bikin Gudang Lebih Lega & Manajemen Gudang Lebih Mudah!

13 Dec 2023

Besar kecilnya space di dalam gudangmu akan sangat menentukan kemudahan operasionalmu ke depannya.

Namun, ada sebagian usaha yang tidak mampu memaksimalkan space gudangnya untuk menyimpan persediaan barang meski sudah memiliki space gudang yang besar dan luas.

Hal ini disebabkan oleh karena kurang cerdiknya space utilization untuk gudangmu.

Dalam pembahasan kali ini, kita akan membahas praktek atau metode yang umum dipakai ini untuk memaksimalkan ruangan di gudangmu agar bisa menjalankan usaha dengan lebih maksimal!

Apa itu Space Utilization?

Space utilization adalah metode yang bisa membantumu menghitung seberapa luas ruang gudang yang kamu manfaatkan bila dibandingkan dengan jumlah kapasitas gudangmu secara total.

Perhitungan luas gudang ini bisa dihitung secara desimal atau persentase dan nominal ini akan memberimu gambaran tentang seberapa efisien kamu memanfaatkan gudang kamu untuk menyimpan dan mengelola persediaan barang dan bagaimana luas gudangmu memengaruhi keuntunganmu.

Beberapa Tantangan Terbesar Space Utilization

1. Layout Gudang yang Buruk

Layout gudang yang kurang teratur adalah sumber berantakan dan kesulitannya usahamu dalam berkembang.

Mungkin saja kamu punya gudang yang cukup luas, namun penataan dan layout-nya tidak dikelola dengan baik sehingga membuat kapasitas gudang jadi terasa sedikit atau ruang di gudang jadi terasa sempit.

2. Teknologi yang Minim

Minim atau ketiadaan teknologi yang ada di gudang bisa menjadi batu sandungan untuk mengatur persediaan barang dan mengelola ruang di gudang.

Dengan tidak menggunakan teknologi yang tepat dan cukup, kamu akan kekurangan informasi mengenai ketersediaan persediaan barang di gudang yang mana informasi ini penting untuk membantumu mengatur slot kosong di gudang untuk persediaan baru.

3. Lonjakan Permintaan

Tantangan terbesar bila berurusan dengan kurang maksimalnya pemanfaatan ruang di gudang adalah lonjakan permintaan. Bila gudangmu tidak teratur dan kapasitasnya terpakai untuk hal-hal yang kurang berguna, bisa dipastikan kamu tidak akan punya persediaan yang cukup untuk pelangganmu.

5 Strategi Space Utilization yang Umum Diterapkan

1. Perbaiki Space Gudang

Untuk menerapkan space utilization, kamu perlu mulai terlebih dahulu dengan memperbaiki layout dan ruangan gudangmu.

Kamu perlu menilai ulang bagaimana kamu menata ruangan gudangmu. Bisa jadi, tata letak dan penempatan rak di gudangmu kurang baik sehingga pada akhirnya memakan space secara sia-sia dan membuat kamu tidak bisa menyimpan gudang dalam jumlah maksimalnya.

2. Terapkan Warehouse Slotting

Warehouse slotting adalah proses penyimpanan persediaan barang di gudang dengan mempertimbangkan dimensi, berat, sampai dengan kategori produk untuk mengelompokkan dan menata produk tersebut di gudangmu.

Pada awalnya, metode ini mungkin akan terasa menantang diterapkan karena kamu harus mendata dulu semua aspek produkmu tadi. Namun, hasil akhirnya akan sangat memudahkan operasional gudangmu karena gudangmu akan jadi lebih terorganisir dan penataannya bisa lebih memaksimalkan ruangan yang tersedia di gudangmu.

3. Gunakan Sistem Manajemen Gudang yang Solid

Di balik gudang yang rapi, selalu ada sistem manajemen gudang yang mumpuni dan mampu menunjukkan persediaan barang dengan transparan, otomatis, dan jelas.

Kalau kamu membutuhkan sistem manajemen gudang yang bisa membantumu mengetahui ketersediaan gudanmu lebih jelas dan membantumu restock lebih mudah, Onstock selalu tersedia untukmu!

Dengan sistem pelaporan yang real-time dan otomatis, kamu akan bisa menemukan slot kosong dengan mudah untuk menampung persediaan barang baru sekaligus menghindari risiko stockout yang berpotensi bikin pelanggan kecewa.

4. Manfaatkan Vertical Space

Keberadaan vertical space menjadi kunci dari keteraturan dan maksimalnya pemanfaatan ruang gudang yang kamu punya.

Manfaatkan ruang vertikal ini dengan menggunakan rak-rak yang tinggi. Kamu jadi tidak perlu menghabiskan banyak space secara horizontal atau di lantai-lantai gudangmu.

Selain itu, pastikan juga kamu memiliki peralatan gudang yang mumpuni agar kamu bisa mengambil barang di rak-rak yang tinggi dengan mudah.

5. Lakukan Forecasting

Forecasting nyatanya kamu butuhkan untuk mengelola space utilization di gudang kamu. Forecasting akan memudahkanmu mengetahui jumlah permintaan pelanggan dan berapa banyak persediaan yang harus kamu miliki untuk memenuhi permintaan yang akan ada.

Meski bisa dilakukan dengan software atau aplikasi, kamupun bisa dilakukan dengan manual, yakni dengan membiasakan diri membaca data penjualan historis dan melakukan antisipasi di masa mendatang.

Kombinasi antara data ini dan mengantisipasi permintaan di masa depan berdasarkan data historis ini akan membantu memprediksi jumlah permintaan pelanggan dan melakukan restock sesuai dengan hasil antisipasimu.

Kesimpulan

Mengelola dan mengatur ulang space gudangmu akan membutuhkan waktu yang nggak singkat. Tapi, kombinasi sistem manajemen gudang yang kamu pakai dengan pembiasaan dalam proses pengeloaan gudangmu akan membantu gudangmu lebih maksimal untuk dipakai dan tidak lagi berantakan.

Contact Us