Figure Blog

Ternyata, Pelanggan Kamu Lebih Jago Dalam 4 Hal Ini Daripada Kamu!

17 Jun 2022

Seiring berkembangnya waktu, kesadaran pelanggan dalam membeli dan menggunakan produk atau jasa pun juga berkembang. Pelanggan jadi semakin pintar dan cerdas dalam memahami strategi setiap bisnis dalam menggaet pelanggannya. Oleh karenanya, setiap bisnis pun mau nggak mau harus berkembang dalam hal pendekatan dan strateginya dalam menarik konsumen.

Namun, sehebat-hebatnya sebuah bisnis, selalu ada saja beberapa hal yang lebih jago dan lebih mampu dilakukan oleh seorang pelanggan dibandingkan bisnis itu sendiri. Berikut ini adalah 4 hal yang lebih ahli dan mampu dilakukan oleh seorang pelanggan dibandingkan sebuah bisnis.

1. Lebih Tahu Kebutuhannya

Nggak ada yang paling tahu kebutuhan pelanggan selain dirinya sendiri. Mereka mampu menilai apa yang mereka butuhkan untuk memperbaiki dan meningkatkan kualitas hidup mereka. Mereka juga sangat tahu mana produk yang benar-benar tepat untuk kebutuhan mereka dan mana yang nggak. Oleh karenanya, sebagai pebisnis, meski kamu nggak bisa melampaui kemampuan pelanggan dalam memahami kebutuhannya, paling nggak kamu bisa belajar untuk mencoba memahami dan mempelajari apa yang pelanggan kamu butuhkan dan inginkan secara perlahan.

2. Lebih Persuasif

Salah satu hal yang bikin sesuatu bisa ramai diperbincangkan adalah bagaimana kemampuan seorang pelanggan melakukan "persuasi" pelanggan lain. "Persuasi" di sini berarti bagaimana seorang pelanggan bisa membicarakan sesuatu, memberikan review tentang suatu produk, terkesan betul-betul meyakinkan di mata orang lain. Karena itulah, sebuah bisnis perlu untuk menciptakan kreasi dan kualitas produk dan jasa yang positif dan menyajikannya secara unik dan khas, sebab pilihan kamu untuk dibicarakan oleh pelanggan ada dua: Dibicarakan secara positif sehingga orang lain yakin untuk mencoba produk kamu dan menjadi pelanggan setia dan berulang lagi, atau dibicarakan secara negatif sehingga orang lain yakin untuk menjauhi bisnis kamu.

3. Lebih Bisa Dipercaya

Poin ketiga ini sangat berhubungan dengan poin sebelumnya. Ketika pelanggan-pelanggan yang telah membeli produk kamu memberikan ulasan positif, seperti selayaknya di online marketplace atau mengunggah Instagram Story dengan review, hal ini bisa menjadi sangat meyakinkan dan sangat mudah dipercaya oleh banyak orang. Nggak mengherankan bila komentar atau review positif bisa menjadi senjata ampuh buat semua bisnis untuk menggoda calon pelanggannya dalam mencoba produk mereka. Hal ini disebut sebagai social proof. Oleh karenanya, karena pelanggan cenderung memberikan ulasan positif setelah membeli suatu produk, kondisi ini bisa kamu manfaatkan dengan mengumpulkan seluruh review positif mereka sebagai social proof.

4. Lebih Mampu Membangun Komunitas

Membangun kedekatan atau komunitas pelanggan yang terkait dengan suatu bisnis bukan perkara gampang. Terkadang, usaha suatu bisnis untuk secara sadar membangun komunitas berpotensi untuk gagal dalam membangun komunitasnya. Sebagai pemilik bisnis, kamu nggak perlu secara terang-terangan membangun forum komunitas atau menciptakan fans club. Cukup dimulai dari memberikan produk yang sesuai dengan target pasar yang kamu dan fokus dalam membangun relasi yang interaktif dan dekat dengan pelanggan kamu. Ketika para pelanggan yang cocok dengan produk kamu bertemu satu sama lain, mereka akan dengan sendirinya membentuk komunitas sendiri dan membangun kedekatan satu sama lain.

Meski pelanggan lebih jago dalam beberapa aspek di atas, kamu tetap perlu memberikan usaha terbaik kamu dalam mempelajari perilaku pelanggan kamu dan memanfaatkan pemahaman kamu tentang pelanggan untuk membangun strategi dan pendekatan yang tepat dalam memperoleh pelanggan baru.

Contact Us