Figure Blog

5 Strategi Jitu Dorong Pelangganmu Lakukan Repeat Purchases!

16 Jan 2024

Apa hal terburuk yang kamu bayangkan bisa terjadi pada usahamu? Penjualan turun, usaha tutup, sampai harus kena komplain pelanggan.

Tapi, jelas tidak ada yang lebih buruk daripada pelanggan yang hanya datang sekali untuk membeli produkmu lalu tidak pernah kembali untuk berbelanja lagi.

Kondisi ini jelas mengkhawatirkan. Selain membuat usahamu kehilangan potensi long term revenue, usahamu juga akan sulit memiliki basis pelanggan yang kuat. Lalu, apa saja yang harus diterapkan untuk menjawab permasalahan ini?

5 Strategi Jitu untuk Bikin Pelangganmu Repeat Purchase!

1. Tingkatkan Kualitas Layanan

Kamu bisa memulai peluang repeat purchase dari pelangganmu dengan memperbaiki kualitas layanan dan memberikan pengalaman layanan yang lebih baik buat mereka.

Pelayanan yang berkualitas berarti pelayanan yang responsif, membantu, penuh simpati, dan bisa membuat pengalaman belanja jadi menyenangkan.

Dengan pelayanan seperti ini, kamu akan lebih mudah mengubah persepsi negatif mengenai usahamu menjadi positif. Selain itu, pelanggan pun tidak akan segan melakukan repeat purchase.

2. Jalankan Referral Program

Kalau kamu memiliki pelanggan setia, maka referral program akan berguna untuk mendorong peningkatan repeat purchases dalam usahamu.

Ketika pelanggan setia menjadi seorang referral, ia bisa merekomendasikan usahamu kepada orang lain yang butuh referensi mengenai produk tertentu. Pelanggan yang memperoleh referensi dari referral tersebut kemudian bisa tertarik untuk membeli produkmu.

Sebagai gantinya, pelanggan kamu yang berpartisipasi dalam referral program bisa memperoleh reward seperti potongan harga atau voucher karena sudah turut berkontribusi memperbesar basis pelanggan usahamu, yang berpotensi menjadi seorang pelanggan setia.

3. Berikan Penawaran Personal

Setiap pelanggan memiliki kesukaan atau selera tersendiri. Kamu sebagai pemilik usahamu perlu peka terhadap hal ini meski ini menjadi tantangan tersendiri.

Meski begitu, kemajuan teknologi mempermudah proses ini. Kamu bisa mencatat informasi pelanggan dan melacak riwayat pembelian yang pernah mereka lakukan. Informasi ini bisa kamu manfaatkan untuk menawarkan produk yang biasa mereka beli atau produk serupa.

Semakin kamu mengetahui produk yang sesuai dengan selera dan keinginan pelanggan, semakin mudah juga kamu menarik mereka untuk melakukan pembelian lagi.

4. Miliki Loyalty Program

Loyalty program adalah cara klasik yang biasanya efektif untuk mendorong pelanggan melakukan repeat purchases.

Dengan sejumlah rewards menarik dan sistem yang kreatif, loyalty program akan bisa mendorong pelanggan hadir kembali membeli produkmu.

Melalui loyalty program, kamu juga bisa memberikan reward kepada pelanggan untuk aktivitas selain berbelanja, seperti memberi review atau mengunggah konten UGC di media sosial yang mendorong word of mouth.

5. Berikan Insentif di Saat yang Tepat

Reward atau insentif tidak harus diberikan di setiap waktu, tetapi di momen-momen yang tepat saja.

Misalnya, ketika ada pelanggan yang baru pertama kali datang berbelanja, kamu bisa memberikan insentif potongan harga untuk pembelian kedua mereka.

Kamu juga bisa memberikan penawaran menarik di momen spesial seperti saat liburan atau hari raya.

Kalau kamu terus-terusan memberikan insentif tanpa memerhatikan timing, hal ini bisa berdampak pada revenue dan citra brand kamu.

Kesimpulan

Mengundang pelanggan untuk kembali  membeli produkmu memang bukan hal yang mudah. Diperlukan beberapa cara khusus sehingga pelanggan bisa yakin untuk membeli produkmu kembali.

Dengan 5 cara di atas, kamu dipastikan bisa lebih mudah mendorong pelanggan melakukan repeat purchases dalam usahamu!

Contact Us